Sabtu, 05 Januari 2013

Tips berbelanja online

Saya mau berbagi tentang belanja di dunia online yaa....

Berdasarkan pengalaman pribadi loh, jadi semua menurut pandangan saya.
Banyak banget memang produk-produk yang ditawarkan di dunia online, lucu-lucu,menarik gambarnya, dan harganya kadang-kadang lebih murah.
Kenapa kadang-kadang, memang iya, perasaan kita murah padahal setelah kita pikirkan lagi dan lihat produk yang hampir serupa dengan yg offline ternyata memang harga normalnya segitu.
Tapi, memang kalau ingin yang barangnya langsung sampai dirumah tanpa kita harus berangkat kemana-mana, belanja online memang tepat banget.

Hal yang harus diperhatikan saat melakukan belanja online adalah:
1. Kenali dulu toko online yang kita lihat, adakah alamatnya lengkap, no telepon, no kontak lain, e-mail. Sebenernya kita juga biasanya punya feeling apakah toko itu beneran atau gak, cuma seringnya kita gak mau dengerin kata hati sendiri sih.
2. Lihat dulu barang-barang yang dijualnya deh, apa mencurigakan atau tidak.
3. Jangan dilupakan untuk selalu men-cek ketentuan yang ada, biasanya sih selalu ada dan jangan pernah memberikan no PIN apapun.
4. Perhatikan apakah tercantum no telp tokonya, alamat lengkapnya, dan cutomer care yang selalu ada, bahkan akan lebih baik jika dia menawarkan bisa beli di toko langsung.
5. oh, iya satu lagi bagaimana cara meng-konfirmasi transfer dan pengiriman barang juga perlu diperhatikan. Apakah lewat sms atau lewat e-mail.

Selamat berbelanja on-line, pada akhirnya banyak penjual on-line yang memang jujur ini hanya mengingatkan saja supaya tidak terjerumus.